Header Ads

Definisi Pendidikan, Kurikulum dan Pembelajaran menurut para ahli

A.      Definisi Pendidikan menurut para ahli
 1.       John Dewey
Pendidikan merupakan suatu proses pembentukan kecakapan mendasar secara intelektual dan emosional sesama manusia.
 2.       J.J. Rouseau
Pendidikan merupakan pemberian bekal kepada kita apa yang tidak kita butuhkan pada masa kanak-kanak, akan tetapi kita butuhkan pada saat dewasa.
 3.       Langeveld
Pendidikan merupakan setiap usaha yang dilakukan untuk mempengaruhi dan membimbing anak ke arah kedewasaan, agar anak cekatan melaksanakan tugas hidupnya sendiri.

4.       Brubacher
Pendidikan merupakan proses timbal balik dari tiap individu manusia dalam rangka penyesuaian dirinya dengan alam, dengan teman dan dengan alam semesta.

5.       Ki Hajar Dewantara
Pendidikan menuntun segala kodrat yang terdapat dalam diri anak sebagai manusia dan sebagai anggota masyarakat agar dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya.

6.       Zahara Idris
Pendidikan merupakan serangkaian interaksi yang bertujuan antara manusia dewasa dengan anak didik secara tatap muka atau dengan menggunakan media dalam rangka memberikan bantuan perkembangan potensi anak secara maksimal agar menajdi manusia dewasa.

7.       Ahmad D. Marimba    Pendidikan merupakan pemberian bimbingan atau pimpinan secara sadar oleh pendidik terahdap perkembangan jasmani dan rohani peserta didik menuju terbentuknya kepribadian yang utama.

B.      Definisi Kurikulum menurut para ahli

1.       Menurut B. Alberty (1965)
Kurikulum merupakan semua kegiatan yang diberikan kepada siswa di bawah tanggung jawab sekolah (all of the activities that are provided for the students by the school).
2.       Menurut Saylor, Alexander dan Lewis (1974)
Kurikulum sebagai segala upaya sekolah untuk mempengaruhi siswa supaya belajar, baik dalam ruangan kelas, di halaman sekolah maupun di luar sekolah. 

3.       Menurut Henry C. Morrison (1940)
Kurikulum merupakan Isi instruksi tanpa mengacu pada cara pembelajaran atau sarana.

4.       Menurrut Franklin Bobbit (1924)
Kurikulum merupakan bahwa serangkaian hal-hal yang anak-anak dan remaja harus melakukan dan pengalaman dengan cara mengembangkan kemampuan untuk melakukan hal-hal baik yang membuat urusan kehidupan dewasa dan menjadi segala hormat apa yang dewasa seharusnya.

5.       Menurut Schiro (1978)
Kurikulum sebagai proses pengembangan peserta didik yang diharapkan terjadi dan digunakan dalam perencanaan.

6.       Menurut Robert Gagne (1967)
Kurikulum adalah suatu rangkaian unit materi belajar yang disususn sedemikian rupa sehingga anak didik dapat mempelajarinya berdasarkan kemampuan awal yang dimiliki atau dikuasai sebelumnya. 

7.       Menurut Saylor (1956)
Kurikulum merupakan usaha maksimal dari sekolah unutk mencapai hasil yang diinginkan di dalam sekolah atau di luar sekolah. 

8.       Menurut S Hamid Hasan (1988)
Kurikulum memiliki empat dimensi pengertian yaitu kurikulum sebagai ide/gagasan, kurikulum sebagai suatu rencana tertulis, kurikulum sebagai suatau realita/ implementasi kurikulum, dan kurikulum sebagai suatu hasil. 

C.      Definisi Pengajaran menurut para ahli

1.       Kamarudin (1993)
Pengajaran adalah suatu proses penanganan urusan untuk memungkinkan siswa mengetahui atau menyelesaikan sesuatu yang mereka tidak dapat lakukan sendiri sebelum itu.

2.       Mahani Razali
Pengajaran adalah aktivitas - aktivitas yang bertujuan dan memiliki tujuan dimana guru berbagi informasi dengan mahasiswa untuk memungkinkan mereka menyelesaikan sesuatu tugas yang tidak bisa diselesaikan sendiri sebelum itu.

3.       William Barclay
Pengajaran adalah penjelajahan bersama dari dunia - dunia akal budi.

4.       Susan B. Bastable (1997)
Pengajaran merupakan intervensi yang disengaja yang mencakup perencanaan dan penerapan aktivitas dan pengalaman instruksional untuk memenuhi hasil yang ditujukan bagi peserta didik seperti dalam rencana pengajaran.

5.       Sulaiman Masri, Mashudi Bahari, Juliliyana Mohd Junid (2007)
Pengajaran merupakan proses kompleks yang dipengaruhi oleh berbagai unsur termasuk kualitas pengajaran, kecerdasan, bakat dan minat siswa serta pengaruh motivasi, lingkungan sekolah, rumah dan dorongan orang tua terhadap siswa.

6.       Lydia Harlina Martono, Satya Joewana (2006)
Pengajaran merupakan salah satu aspek dari pendidikan, yaitu aspek pengetahuan (kognitif). Pengajaran memberikan ketrampilan dan pengetahuan, sedangkan pendidikan membimbing anak ke arah kehirupan yang baik dan benar.

7.       Lukman Tambunan (2010)
pengajaran adalah proses yang membebaskan. Namun. hal itu terjadi apabila seorang guru dapat membawa kita pada sumber kehidupan kita, dengan menunjukkan siapakah kita, dan juga apa yang harus kita lakukan.

Dari pengertian-pengertian Pendidikan, Kurikulum, dan Pembelajaran menurut para ahli diperoleh Kesimpulan sebagai berikut :
1.       Pendidikan adalah sebuah cara atau usaha yang terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran dengan tujuan untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada pada diri manusia.
2.       Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai penyelenggara pembelajaran untuk mencapai tujuan tertentu.
3.       Pembelajaran adalah suatu proses interaksi antara pendidik dengan peserta didik atau proses belajar dan mengajar dengan tujuan terjadinya perubahan tingkah laku.     
Dari uraian diatas dapat dianalisis terdapat hubungan antara ketiganya.  Hubungan antara Pendidikan, Kurikulum dan pembelajaran yaitu Pendidikan sebagai bagian terbesar yang merupakan tempat bertumpunya Kurikulum dan Pembelajaran. Kurikulum merupakan seperangkat pengaturan yang digunakan dalam proses pembelajaran dan merupakan bagian dari pendidikan. Pembelajaran merupakan Inti dari suatu kegiatan pendidikan dimana dalam pembelajaran ini dilakukan proses-proses Pendidikan dari pendidik kepada yang terdidik. Pendidikan, Kurikulum maupun pembelajaran ketiganya  mempunyai 1 tujuan yang sama yaitu untuk menjadikan manusia sebagai manusia yang seutuhnya.
Untuk penggambarannya Ibarat sebuah Bagunan Rumah, Pendidikan sebagai Rumahnya atau bagian luar pelindung bagian dalam, Fasilitas-fasilitas yang ada di dalam merupakan kurikulum dan orang yang ada di dalamnya sebagai pembelajaran yang melakukan proses.                                                                                      

DAFTAR RUJUKAN
Azizah, Nuraini. Pendidikan Kurikulum dan Pengajaran. Online http://technurlogy.wordpress.com/2010/04/03/pendidikan-kurikulum-dan-pengajaran/) diakses tanggal 19 September 2013
Annisa. definisi kurikulum menurut para ahli. Online (http://anieszaps-love.blogspot.com/2012/10/definisi-kurikulum-menurut-para-ahli.html) diakses tanggal 19 September 2013
Carapedia.com. Pengertian dan Definisi Pengajaran. Online (http://carapedia.com/pengertian_definisi_pengajaran_info2347.html) diakses tanggal 19 September 2013

2 komentar:

  1. Menangkan Jutaan Rupiah dan Dapatkan Jackpot Hingga Puluhan Juta Dengan Bermain di www(.)SmsQQ(.)com

    Kelebihan dari Agen Judi Online SmsQQ :
    -Situs Aman dan Terpercaya.
    - Minimal Deposit Hanya Rp.10.000
    - Proses Setor Dana & Tarik Dana Akan Diproses Dengan Cepat (Jika Tidak Ada Gangguan).
    - Bonus Turnover 0.3%-0.5% (Disetiap Harinya)
    - Bonus Refferal 20% (Seumur Hidup)
    -Pelayanan Ramah dan Sopan.Customer Service Online 24 Jam.
    - 4 Bank Lokal Tersedia : BCA-MANDIRI-BNI-BRI

    8 Permainan Dalam 1 ID :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar66

    Info Lebih Lanjut Hubungi Kami di :
    BBM: 2AD05265
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.